Penerapan Inovasi Pelayanan Publik Berbasis Elektronik dalam Mendukung Penerapan E-government di Kota Padang
Creators
Description
Artikel ini membahas mengenai bagaimana penerapan dan pelaksanaan inovasi pelayanan publik berbasis elektronik dalam mendukung penerapan e-government di Kota Padang, khususnya dalam pelayanan perizinan dan pelayanan kependudukan di Kota Padang. Inovasi pelayanan publik berbasis elektronik dilakukan sebagai salah satu upaya pemerintah dalam memberikan pelayanan yang prima kepada masyarakat melalui pemanfaaatan teknologi dan informasi, juga untuk mendukung terciptanya penerapan dan perkembangan e-government. Metode penelitian yang digunakan adalah studi kepustakaan, yang dilakukan dengan cara mengumpulkan data atau analisis data yang telah dipergunakan oleh penulis-penulis yang telah melakukan penelitian ilmiah terkait Pelayanan Publik Berbasis Elektronik di Kota Padang. Hasil dan pembahasan yang diperoleh bahwa dalam pelaksanaan inovasi pelayanan perizinan berbasis elektronik di DPMPTSP Kota Padang melalui aplikasi Sapo Rancak telah berjalan dengan cukup baik dari segi manfaat, efisiensi, transparansi, dan manajemen perubahan. Namun dari segi partisipasi masih dinilai belum maksimal. Sedangkan pelaksanaan inovasi pelayanan kependudukan di Disdukcapil Kota Padang tidak mencapai hasil yang optimal dalam kedisiplinan dan kinerja pegawai, serta waktu penyelesaian pelayanan yang tidak tepat.
Files
Vandella Rizka Alda (1910842021) - Tugas Artikel Individu Pelayanan Publik.pdf
Files
(159.2 kB)
Name | Size | Download all |
---|---|---|
md5:90feb5b03a76a3a22dab264bd3443bd7
|
159.2 kB | Preview Download |