Published October 20, 2021 | Version v1
Journal article Open

EFEKTIVITAS PENERAPAN METODE TIKRAR TERHADAP PENINGKATAN HAFALAN DALAM PEMBELAJARAN AL-QUR'AN HADIS DI MADRASAH TSANAWIYAH AT-TARBIYAH ISLAMIYAH KOLAKA

Creators

  • 1. IAI AL Mawaddah Warrahmah Kolaka

Description

Dalam dunia proses belajar mengajar (PBM), metode jauh lebih penting dari materi. Demikian urgennya metode dalam proses pendidikan dan pengajaran. Sebuah proses belajar mengajar bisa dikatakan tidak berhasil bila dalam proses tersebut tidak menggunakan metode. Karena metode menempati posisi kedua terpenting setelah tujuan dari sederetan komponen-komponen pembelajaran: tujuan, metode, materi, media dan evaluasi. Berdasarkan hal tersebut penelitian ini tentang efektivitas metode tikrar terhadap peningkatan hafalan dalam pembelajaran Al-Qur’an Hadis di Madrasah Tsanawiyah At Tarbiyah Islamiyah Kolaka. Dengan rumusan masalah antara lain: Bagaimana efektivitas metode Tikrar dalam peningkatan hafalan dalam pembelajaran Al-Qur’an Hadis di MTs Pondok Pesantren At-Tarbiyah Islamiyah Kolaka. Tujuan penelitian ini adalah Untuk mengetahui efektivitas metode Tikrar dalam peningkatan hafalan dalam pembelajaran Al-Qur’an Hadis di MTs pondok pesantren At-Tarbiyah Islamiyah Kolaka.

          Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan dengan pendekatan deskriptif kualitatif. Sumber data adalah pendidik (guru) Al-Qur’an Hadis, peserta didik, Kepala Sekolah MTs At-Tarbiyah Islamiyah Kolaka. Metode yang dilakukan dalam pengambilan data yaitu melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Kemudian dianalisis menggunakan reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan, dan pengujian keabsahan data.

          Penelitian ini menyimpulkan bahwa: Pelaksanaan metode tikrar untuk program hafalan dalam pembelajaran Al-Qur’an Hadis di MTs At-Tarbiyah Islamiyah Kolaka dilakukan dengan dua cara, yaitu: pertama, dengan cara kelompok atau klasikal. Yaitu, Pendidik (guru) mempersiapkan dan membacakan dalil ayat Al-Qur’an atau Hadis dengan suara agak lantang. Diikuti peserta didik dengan hitungan pengulangan minimal 10-20 kali. Dengan gerakan intruksi dari pendidik. Kedua, dengan cara individual yaitu: pendidik memberi intruksi kepada peserta didik untuk menghafal dan menyetor materi yang sudah dipelajari. Efektivitas metode tikrar cukup efektif terhadap peningkatan hafalan peserta didik dalam pembelajaran Al-Quran Hadis di MTs At-Tarbiyah Islamiyah Kolaka. Dengan dilihat dari keberhasilan peserta didik yang memiliki kemampuan, kemauan dalam proses menghafal dan mencapai target ketuntasan minimal belajar.

Files

294-Article Text-791-1-2-20211008-dikonversi.pdf

Files (372.6 kB)

Name Size Download all
md5:b0467015977524e6b2d8a667c768c8df
372.6 kB Preview Download